Sabtu, 14 Juli 2012


Mempromosikan Banten Lewat Festival Anyer


WANTARA, Serang

Salah satu upaya mempromosikan Banten, di kancah nasional dan internasional, Pemerintah Provinsi Banten, melalui Dinas Budaya dan Pariwisata Provinsi Banten, baru-baru ini menggelar Festival Anyer tahun 2012 yang dilaksanakan di Pantai Tanjung Tum, Cikoneng, Anyer, Kabupaten Kab) Serang.

Kegiatan yang dibuka Sekda Banten, H. Muhadi, mendapat apresiasi positif, baik dari masyarakat, maupun penyelenggara jasa pariwisata dan perhotelan. Dalam apresiasinya, Sekda menyampaikan, Festival Anyer merupakan salah satu upaya memperkenalkan potensi seni budaya, wisata dan masakan kuliner kepada masyarakat luas di kawasan wisata pantai Anyer. Festival Anyer akan berlangsung dari  29 Juni hingga 1 Juli 2012.

“Festival Anyer merupakan upaya yang tepat sebagai langkah nyata dalam pembangunan sektor kebudayaan dan pariwisata yaitu dengan mendatangkan wisatawan secara lansung ke objek wisata serta sebagai wahana pengembangan dan pembinaan seni dan budaya daerah,” ungkapnya.

Festival Anyer diharapkan mampu memacu produktivitas dan kreativitas para pelaku seni dan budaya Banten, dan memberikan inspirasi untuk lebih mengoptimalkan upaya pelestarian dan pengembangan seni budaya Banten, melalui pertemuan antara seniman, pemerintah, swasta dan masyarakat serta sekaligus yang utama adalah ajang promosi kekayaan seni, budaya Banten, pada tingkat nasional dan internasional.

Dalam penjelasan lain, Sekda juga sempat mengungkapkan bahwa di Banten, ini, akan segera dibangun kawasan pariwisata khusus Tanjung Lesung, yang telah disetujui Pemerintah Pusat, sebagai kawasan pertumbuhan untuk sektor wisata.  Sehingga keberadaannya nanti diharapkan mampu mendatangkan para wisatwan baik nasional maupun internasional.

Sementara Kepala Dinas Budayaan dan Pariwisata Provinsi (Prov) Banten, H.Ajak Muslim, menjelaskan, pada kegiatan Festival Anyer, juga diikuti peran serta pelaku industri pariwisata dan para pelaku seni dan budaya dari seluruh Kab/Kota se-Pro. Banten. Mereka adalah para pengrajin cinderamata serta pelaku umum baik dari dalam maupun luar Prov. Banten.

Sedangkan rangkaian kegiatan Festival Anyer, akan meliputi pawai budaya Banten, pentas seni budaya Banten, parade musik komunitas, lomba mancing, lomba lari pantai, kompetensi boy band dan girl band antar SMA se-Banten, penampilan artis nasional, pameran pariwisata dan ekonomi kreatif, pameran lukisan dan handycraft khas Banten, wisata kuliner khas Banten, pentas anak kreatif dan dongeng budaya, panggung kreatif anak Banten, lomba permainan anak tradisonal tingkat TK dan SD dan pasar rakyat.

Pada kegiatan pembukaan Festival Anyer tersebut turut hadir Asisten Ekonomi dan Pembangunan Setda Prov. Banten, HM. Soleh, Ketua TP PKK Prov. Banten, Hj.Pipih Muhadi, dan para Kepala SKPD se-Prov. Banten, dan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Prov. Banten. (Lela)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar