Minggu, 10 Juni 2012

Ragam


Semarak Hari Jadi Lamongan Ke 443

WANTARA, Lamongan
            Hari jadi Kabupaten (Kab) Lamongan, ke 443 jatuh pada 26 Mei 2012. Untuk merayakannya ragam aktivitas terlihat sudah berjalan sejak awal Mei. Berbagai lomba diselenggarakan pihak sekolah di tingkat SLTP dan  SLTA.  Seperti lomba olah raga basket, bola volley, panjat tebing, hingga lomba bikin film dokumenter tingkat SLTA.
            Acara diselenggarakan Pemkab. Lamongan, diawali Istighosah pada 13 Mei 2012. Acara ini diikuti majelis dzikir seluruh pelosok Kota Lamongan.
Pada 19 Mei 2012 diselenggarakan acara akbar pemecahan rekor muri membatik dengan bahan alami diikuti siswa Paud (Pendidikan Anak Usia Dini) sebanyak 16.500 siswa. Acara ini diselenggarakan bekerja sama oleh BRI Cabang Lamongan.
            Menjelang puncak acara 25 Mei, diselenggarakan acara sholat hajad, sujud syukur bersama. Sebelumnya digelar acara tasyakuran dilanjutkan ziarah ke makam sesepuh(pendiri) Lamongan, antara lain; makam Mbah Lamong, dan Sabil.
Puncak acara pada 26 Mei 2012 pagi pukul 06.00 diadakan kirap PATAKA.
            Bupati H Fadeli dan Wakil Amar, beserta ibu mengenakan busana daerah berkeliling di seluruh Kota Lamongan, diikuti seluruh jajaran Pemkab. Lamongan. “Seharusnya Bupati tak hanya merakyat saat hari jadi Lamongan saja. Tapi setiap saat harusnya turun merakyat,”  ujar NUrul.
            Malam harinya digelar Lamongan tempo dulu. Acara ini berupa bazar makanan  dan  minuman tradisiol  khas Lamongan. Tapi sayangnya diberlakukan sistim kupon. Meski dijual murah tapi hanya warga yang punya kupon saja yang bisa menikmati. "Beda dengan tahun lalu, ada  makan gratis.  Semua masyarakat menikmati kemeriahan dan terasa bener pesta rakyat,” ujar Rina, warga Desa Rangge.
            Serangkaian acara akan diselenggarakan berturut turut sampai pertengahan Juni, berupa  pameran pendidikan, bunga dan bonsai, fun bike sejawa timur, lomba burung berkicau dan lainnya. 
Arieful ZA selaku Ketua Aliansi Pedagang Rantau Asal Lamongan, kepada WANTARA  di kantornya,  mengucapkan, selamat dan sukses untuk Kota Lamongan sebagai kota kelahirannya.  Semoga makin jaya dan sukses selalu. (DR).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar