Jumat, 25 Mei 2012


Omset Miliar Rupiah
Kapolresta Bekasi Janji Tangkap Bandar Togel MS

WANTARA, Bekasi.
            KEPALA Kepolisian Resort Kota Bekasi, Kombes Pol. Priyo Widiyanto SH, berjanji akan tangkap bandar judi toto gelap (togel) Mian Sianturi (MS). Janji tangkap itu disampaikan Priyo kepada Ketua Umum (Ketum) LSM GERAK (Gerakan Rakyat Anti Korupsi) melalui short message service (pesan layanan singkat) pada Kamis (10/5) lalu, dalam menanggapi pemberitaan WANTARA edisi 12 Tahun I/08-22 Mei 2012. Demikian John WS Sekjen LSM GERAK kepada  WANTARA di kantornya, Kamis (17/5).
            Menurut John WS, pihak kepolisian kepada mereka menerangkan telah menangkap sejumlah penulis judi togel, namun belum menangkap Mian Sianturi yang santer dalam pemberitaan disebut sebagai bandar di Bekasi. “Jika ada di antara mereka yang tertangkap itu dalam pemeriksaan mengaku terkait dengan Mian Sianturi, Kapolres segera akan perintahkan tangkap,” katanya menjelaskan janji Priyo.
            Sebagaimana yang dilansir WANTARA pada edisi lalu, Judi yang dimotori  Mian Sianturi beromset miliar rupiah dalam sepekan atau 5 hari pemutaran (Minggu, Senin, Rabu, Kamis, Sabtu) dengan jumlah penulis ratusan orang tersebar di beberapa daerah; Kota Bekasi, Kabupaten, Bogor, Karawang,  Purwakarta, dan Jakarta).
            Di Bekasi, disebutkan dua warga yang mengaku sebagai korban judi togel Parlin dan Sukanto, bandar Mian memiliki koordinator yang masing-masing beromset berkisar Rp.50 juta sampai Rp.105 juta tersebar di beberapa titik seperti di Pondok Timur dikoordinatori oleh berinisial Labamba Sianturi, Manalu di Kalimalang, Robin Manurung di Pengasinan, Purba di Pangkalan 11 A Rawa Lumbu, Napitupulu di Cibitung, Pantun Sianturi di Kayuringin, Sianturi di Terminal Bis Kota Bekasi, Situmorang di Kampung Cerewet.
            Parlin yang mengaku berdomisili di Kelurahan Margahayu, Kota Bekasi, menuturkan, Mian Sianturi dalam menjalankan perjudiannya melakukan koordinasi  (pemberian uang bulanan) kepada sejumlah oknum polisi yang ada di beberapa kantor kepolisian mulai dari  Kepolisian Sektor hingga di Mapolresta Bekasi Kota dan Polda Metro Jaya. “Kalau Mian Sianturi tidak koordinasi dengan sejumlah oknum Polisi, besok juga dia saat pemutaran judi togel pasti sudah diringkus,” katanya.
Sementara Kapolresta  Bekasi Kota, Kombes Pol. Priyo Widiyanto hingga berita ini diturunkan belum dapat dikonfirmasi. Pastinya, perjudian jenis togel yang dimotori Mian Sianturi di wilayah Kota Bekasi, kini kian marak. Untuk memberantasnya sebaiknya pihak kepolisian menindak pelaku di tingkat  hulunya atau bandar, bukan para penulisnya di hilir saja yang tangkap.  Hal itu tentu terkesan pencitraan semata. (R1).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar